jurusan di iain palopo

Inilah 24 Jurusan di IAIN Palopo Terbaru

Kampushub.com – IAIN Palopo bukanlah perguruan tinggi yang baru hadir, namun ia telah ada sejak tahun 1968 sebagai Fakultas Ushuludin sebagai fakultas cabang IAIN Alaudin Makassar.

Adapun jurusan di IAIN Palopo pada masa itu hanya sebatas jurusan Dakwah dan Komunikasi yang kemudian berkembang pada tahun 1982 naik tingkat menjadi Fakultas Madya dengan nama Fakutlas Ushuluddin IAIN Alaudin Makassar.

Kemudian pada tahun 1997 Fakultas cabang IAIN Alaudin Makassar tersebut secara resmi menjadi Perguruan Tinggi Negeri secara mandiri yang kemudian memiliki nama Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Palopo.

Tidak berhenti disitu, tepatnya pada tahun 2014 STAIN Palopo berubah dan naik kelas menjadi Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo hingga saat ini. Dengan perubahan tersebut juga mempengaruhi adanya jurusan di IAIN Palopo yang membuatnya kian berkembang dalam memberikan ragam jurusan kuliah kepada calon mahasiswa.

jurusan di iain palopo

Profil Singkat IAIN Palopo

Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo merupakan salah satu Perguruan Tinggi Agama Islam Negeri di Provinsi Sulawesi Selatan, Indonesia yang tepatnya berada di Kota Palopo.

Sebelum menjadi IAIN Palopo dahulu lebih dikenal dengna nama Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Palopo dan menjadi satu-satunya Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di Kota Palopo.

Sebagai informasi saja IAIN Palopo terletak di Kelurahan Balandai, Kecamatan Bara, Kota Palopo. Lokasi yang strategis, yaitu berada di pusat Kota Palopo, sehingga akses untuk ke kampus ini sangatlah mudah.

Saat ini IAIN Palopo memiliki 4 Fakultas yang terdiri dari 18 Program Studi dan 6 Program Studi Pascasarjana yang bisa kalian pilih sesuai dengan minat dan bakat.

Memiliki visi menjadi Perguruan Tinggi yang terkemuka dalam Integrasi Keilmuan berciri Kearifan Lokal. Dan untuk mewujudkan Visi tersebut dibentuklah Misi sebagai berikut :

  1. Menyelenggarakan Pendidikan Tinggi dan mengembangkan integrasi keilmuan yang berkualitas dan profesional yang berciri kearifan lokal;
  2. Mengembangkan bahan ajar berbasis penelitian yang bermanfaat bagi kepentingan akademik dan masyarakat;
  3. Meningkatkan peran institusi dalam pembangunan kualitas keberagamaan masyarakat dan penyelesaian persoalan kemasyarakatan dengan mengedepankan keteladanan, dan menjunjung tinggi nilai-nilai kearifan lokal;
  4. Mengembangkan kerja sama lintas sektoral, dalam dan luar negeri untuk meningkatkan kualitas pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi.

Untuk kalian yang berminat melanjutkan pendidikan di IAIN Palopo, kalian bisa menghubungi pihak kampus untuk beberapa keperluan kalian nantinya di :

  1. Alamat : Jl. Agatis Balandai Kota Palopo
  2. Telepon : +62 471 22076, +62 471 325195
  3. Email : kontak@iainpalopo.ac.id

Artikel Menarik Lainnya :

Fakultas di IAIN Palopo

Sebelum melihat daftar jurusan di IAIN Palopo, sebaiknya kalian mengetahui apa saja daftar fakultas yang ada di IAIN Palop saat ini.

Daftar fakultas di IAIN Palopo :

  1. Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam
  2. Fakultas Syariah
  3. Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan
  4. Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah
  5. Program Pascasarjana

Daftar Jurusan di IAIN Palopo

Kini kalian telah mengetahui apa saja fakultas yang ada di IAIN Palopo, dan pada daftar dibawah ini kalian akan melihat daftar jurusan di IAIN Palopo pada masing-masing fakultas beserta jenjang pendidikan pada masing-masing jurusan.

Dengan daftar jurusan di IAIN Palopo berikut ini, diharapkan kalian dapat mengerti apa saja jurusan yang bisa dipilih dan apakah ada yang masuk kedalam minat kalian selama ini.

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam

Program Studi :

  1. Perbankan Syariah (S1)
  2. Ekonomi Syariah (S1)
  3. Manajemen Bisnis Syariah (S1)
  4. Akuntansi Syariah (S1)

Fakultas Syariah

Program Studi :

  1. Hukum Keluarga (S1)
  2. Hukum Tata Negara (S1)
  3. Hukum Ekonomi Syariah (S1)

Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan

Program Studi :

  1. Pendidikan Agama Islam (S1)
  2. Pendidikan Bahasa Inggris (S1)
  3. Pendidikan Bahasa Arab (S1)
  4. Tadris Matematika (S1)
  5. Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (S1)
  6. Pendidikan Islam Anak Usia Dini (S1)
  7. Manajemen Pendidikan Islam (S1)

Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah

Program Studi :

  1. Ilmu Al-Quran Dan Tafsir (S1)
  2. Sosiologi Agama (S1)
  3. Bimbingan Dan Konseling Islam (S1)
  4. Komunikasi Dan Penyiaran Islam (S1)

Program Pascasarjana

Program Studi :

  1. Pendidikan Agama Islam
  2. Manajemen Pendidikan Islam
  3. Hukum Islam
  4. Komunikasi dan Penyiaran Islam
  5. Tadris Bahasa Inggris
  6. Ekonomi Syariah

Penutup

Demikianlah ulasan tentang daftar jurusan di IAIN Palopo yang terbaru, semoga daftar tersebut dapat membantu kalian dalam menentukan jurusan kuliah sesuai dengan minat dan bakat.

Related Posts

parfum laris